Kamis, 15 April 2021

Facebook Ajak Prilly, Nagita sampai Gamers Ngabuburit Bareng

 Menyambut bulan Ramadhan, Facebook mengajak Prilly Latuconsina, Nagita Slavina sampai komunitas gaming (gamers) untuk ngabuburit dengan kegiatan positif. Hal ini diungkapkan langsung oleh Pieter Lydian Country Director Facebook di Indonesia.

Khusus komunitas gaming, dengan tajuk 'Ramabar', Facebook mengajak gamers dari game Free Fire sampai Mobile Legends: Bang Bang untuk melakukan kegiatan positif selama menunggu waktu berbuka.


"Ini cukup unik karena mengombinasikan mabar, kultum dan sharing antar gamers lokal. Konsepnya waktu ngabuburit akan mabar bersama komunitas macam-macam misalnya Free Fire atau Mobile Legends, tapi beberapa saat sebelum buka puasa ada kultum dari ulama terdepan misal dari Ustadz Maulana, Ustadz Syam," katanya pada peluncuran program #BulanKebaikan bersama Facebook Indonesia, Kamis (8/4/2021).


Ini diharapkan agar para gamers tetap enerjik selama menunggu berbuka puasa. Selain itu, gamers dalam kegiatan ini juga bisa membagikan kisah inspiratif sehingga acara juga tentunya sangat berfaedah nih, detikers.


"Kenapa gamers, karena gamers salah satu komunitas penting untuk Facebook. Gamers ini punya banyak cerita inspiratif. Banyak sekali. Makanya ikutin aja di bulan kebaikan ini," ujar Pieter.


Selain ngabuburit dengan komunitas, ada juga ngabuburit di Instagram yang mengajak netizen untuk bercengkrama sembari menambah ilmu dari para artis dan influencer Indonesia.


Philip Chua Kepala Kebijakan Publik Instagram Asia Pasifik mengatakan akan ada beberapa kegiatan bersama para content creator dan juga selebriti. Dengan content creator, mereka akan membagikan idea yang menarik untuk dilakukan selama ngabuburit,


"Ada banyak yang akan bergabung seperti Prilly Latuconsina, Nagita Slavina, dan masih banyak lagi," bocor Philip.


Nama yang sudah dikonfirmasi lainnya antara lain Cinta Laura Kiehl, Sheryl Sheinafia, Bubah Alfian, Luna Maya sampai @penyogastar. Wih, ngabuburit jadi makin seru, dong!

https://kamumovie28.com/movies/horrible-mansion-in-wild-village/


Luncurkan Kampanye Ramadhan, Gojek Ajak Jaga Hubungan Bermakna


Gojek meluncurkan kampanye Dekatkan yang Jauh, Kirim yang Bermakna menjelang Ramadhan untuk mendukung masyarakat tetap dapat bersilaturahmi. Lewat kampanye ini, Gojek bermaksud membuat masyarakat dapat merasakan kehangatan Ramadhan tanpa mengesampingkan protokol kesehatan di masa pandemi COVID-19.

Dalam kampanye ini, terdapat beragam promo dan diskon dari sejumlah layanan seperti GoFood, GoRide, GoCar, GoMart, GoTix, dan GoClub di bawah payung Promo Bermakna. Selain itu, Gojek pun telah berkolaborasi dengan Tokopedia menghadirkan promo khusus 'Parsel Ramadan' untuk memberikan layanan bebas ongkir dari GoSend.


"Gojek menyadari bagaimana pandemi COVID-19 telah mengubah preferensi masyarakat dalam berinteraksi, termasuk di bulan Ramadhan yang umumnya dipenuhi dengan ragam aktivitas silaturahmi. Sebagai platform on-demand terdepan di Asia Tenggara, kami percaya teknologi dapat menjadi kunci untuk tetap menghadirkan kehangatan dan mempererat silaturahmi di tengah masyarakat," jelas Head of Brand Marketing Gojek Meila P. Handayani dalam keterangan tertulis, Kamis (8/4/2021).

https://kamumovie28.com/movies/speed-2/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar